Hibata.id – Pemerintah Kabupaten Gorontalo menunjukkan komitmen kuat dalam mendukung ketahanan pangan nasional dengan menghadiri panen raya jagung bersama Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Mirza Agus di Mayonif TP 824/Mo’e’a, Desa Tabongo Barat, Kecamatan Tabongo, Rabu (21/1/2026).
Sekretaris Daerah Kabupaten Gorontalo Sugondo Makmur hadir bersama Kepala Dinas Pertanian, Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan, serta Camat Tabongo. Kegiatan ini menjadi bagian dari program strategis pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan nasional tahun 2026.
Panen raya jagung tersebut mencerminkan sinergi nyata antara TNI dan pemerintah daerah dalam mengoptimalkan pemanfaatan lahan produktif. Kolaborasi ini diarahkan untuk mendorong swasembada pangan nasional, khususnya pada komoditas jagung yang menjadi unggulan daerah.
Sugondo Makmur menyampaikan apresiasi atas peran aktif TNI dalam mendukung sektor pertanian. Ia menilai kerja sama lintas sektor menjadi langkah penting untuk menjaga ketersediaan pangan sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Pemerintah Kabupaten Gorontalo mendukung penuh program ketahanan pangan ini. Kolaborasi dengan TNI sangat strategis, terutama dalam pemanfaatan lahan. Ke depan, kami berharap dukungan ini terus diperkuat dan melibatkan peran aktif masyarakat,” ujar Sugondo.
Panen raya jagung ini turut dihadiri Danrem 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Hardo Sihotang, Wakapolda Gorontalo Brigjen Pol Simson Zet Ringu, Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo Drs. Sofyan Ibrahim yang mewakili Gubernur Gorontalo, Wakajati Provinsi Gorontalo Umar Yadi, serta unsur Forkopimda dan jajaran TNI wilayah Korem 133/Nani Wartabone.
Kegiatan berlangsung setelah kedatangan Pangdam XIII/Merdeka di lokasi panen dan berjalan tertib sebagai simbol kuatnya sinergi TNI dan pemerintah daerah dalam menjaga ketahanan pangan daerah dan nasional.












