Hibata.id – Bupati Bone Bolango, Ismet Mile, menekankan seluruh proyek pembangunan di daerahnya wajib mengacu pada ketentuan hukum yang berlaku. Pernyataan ini disampaikan dalam rapat koordinasi bersama seluruh pimpinan OPD hingga camat, Senin (28/7/2025).
Dalam rapat yang digelar di Ruang Rapat Bupati dan turut dihadiri Wakil Bupati Risman Tolinggohu serta Sekretaris Daerah Iwan Mustapa, Bupati Ismet Mile meminta agar seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) menyusun jadwal pelaksanaan proyek secara rinci dan terukur.
“Setiap program pembangunan harus memiliki timeschedule yang jelas. Ini penting agar pelaksanaan berjalan tertib dan tidak melanggar aturan,” ujar Bupati Ismet.
Ia menegaskan, proyek yang tidak mengikuti aturan hukum berisiko memunculkan persoalan serius di kemudian hari, termasuk potensi pelanggaran hukum yang dapat merugikan pemerintah daerah.
“Seluruh mekanisme pekerjaan wajib mengacu pada ketentuan yang berlaku. Saya tidak ingin kepemimpinan saya gagal karena kelalaian birokrasi,” tegas Ismet.
Selain kepatuhan terhadap regulasi, Bupati juga mengingatkan pentingnya koordinasi lintas OPD. Menurutnya, komunikasi antarlembaga menjadi kunci menyelesaikan berbagai hambatan di lapangan secara cepat dan tepat.
“Jika ada kendala, segera berkoordinasi. Jangan bekerja sendiri-sendiri. Pemerintahan itu kerja tim,” katanya.
Langkah ini sejalan dengan komitmen Pemerintah Kabupaten Bone Bolango dalam membangun sistem pemerintahan yang transparan, akuntabel, serta bebas dari persoalan hukum. Ismet menargetkan tata kelola pembangunan daerah semakin baik dan berintegritas pada 2025.
Bone Bolango sebagai salah satu kabupaten strategis di Provinsi Gorontalo tengah mendorong percepatan pembangunan infrastruktur dan layanan publik.
Pemerintah daerah menargetkan efisiensi pelaksanaan proyek serta peningkatan kualitas belanja publik sebagai prioritas dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).
Dengan penekanan pada kedisiplinan hukum dan koordinasi, Bupati Ismet berharap semua OPD menjadi ujung tombak pembangunan yang profesional, transparan, dan bertanggung jawab di Bone Bolango.












