Berita

Fakultas Pertanian dan Ilmu Perikanan UNIPO Gelar FGD Usaha Telur Ayam

×

Fakultas Pertanian dan Ilmu Perikanan UNIPO Gelar FGD Usaha Telur Ayam

Sebarkan artikel ini
Fakultas Pertanian dan Ilmu Perikanan Universitas Pohuwato Gelar FGD Usaha Telur Ayam/Hibata.id
Fakultas Pertanian dan Ilmu Perikanan Universitas Pohuwato Gelar FGD Usaha Telur Ayam/Hibata.id

Hibata.id – Fakultas Pertanian dan Ilmu Perikanan Universitas Pohuwato (UNIPO) menggelar Focus Group Discussion (FGD) bertema “Profitabilitas Usaha Telur Ayam” di Aula Kantor Desa Manunggal Karya, Kecamatan Randangan, Sabtu (28/09/2024).

Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Kepala Desa Manunggal Karya, Ibrahim Djuma Ayuba, S.Pd.I, serta dosen peneliti dari Program Studi Agroteknologi, Muhammad Nasrul, S.P., M.Si, yang juga bertindak sebagai ketua peneliti. Peneliti lainnya, Irwan Nooyo, S.P., M.Si, turut serta dalam kegiatan ini.

Diskusi ini menghadirkan dua narasumber, yakni seorang pengusaha telur ayam dari Kecamatan Randangan yang membawakan materi bertajuk

Baca Juga:  Kodim 1304 Gorontalo Gelar Karya Bhakti Sambut HUT Korem 133 NW

“Jangan Takut Memulai Usaha”, dan Fitria Abdulwali, S.Pt dari Dinas Pertanian Kabupaten Pohuwato yang membahas “Budidaya Ayam Petelur”.

Kegiatan FGD ini diikuti oleh warga Desa Manunggal Karya dan mahasiswa Universitas Pohuwato. Tujuan dari diskusi ini adalah untuk menindaklanjuti hasil penelitian sebelumnya terkait profitabilitas usaha telur ayam.

Fakultas Pertanian dan Ilmu Perikanan Universitas Pohuwato Gelar FGD Usaha Telur Ayam/Hibata.id
Fakultas Pertanian dan Ilmu Perikanan Universitas Pohuwato Gelar FGD Usaha Telur Ayam/Hibata.id

Ketua peneliti, Muhammad Nasrul, S.P., M.Si, menyatakan bahwa FGD ini bertujuan untuk memperoleh data tambahan dari narasumber yang nantinya akan digunakan sebagai bahan penelitian lanjutan.

Baca Juga:  Dirjen AHU Ungkap Penyalahgunaan Akun Notaris, di Gorontalo Ada?

“Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari penelitian kami sebelumnya tentang profitabilitas usaha telur ayam. Kami harap data yang diperoleh bisa dijadikan usulan untuk penelitian lanjutan,” jelasnya.

Nasrul juga berharap agar hasil dari FGD ini bisa diterima dan diimplementasikan oleh masyarakat.

“Kami berharap masyarakat dapat termotivasi untuk memulai usaha di bidang pertanian, khususnya peternakan ayam petelur,” tambahnya.

Di sisi lain, Kepala Desa Manunggal Karya, Ibrahim Djuma Ayuba, S.Pd.I, menyampaikan apresiasi kepada para peneliti dan pemateri yang telah menggelar kegiatan ini di desanya.

Baca Juga:  Pelamar CPNS 2024 Tembus 37.761 Orang, Begini Tips Agar Bisa Lulus

“Kami sangat berterima kasih atas pelaksanaan kegiatan ini di Desa Manunggal Karya. Semoga usaha telur ayam di desa kami bisa berkembang dan lebih produktif. Saya berharap masyarakat bisa memulai usaha, minimal di lingkungan rumah sendiri, untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari,” tuturnya.

Melalui kegiatan ini, diharapkan warga Desa Manunggal Karya dan mahasiswa Universitas Pohuwato dapat mendapatkan pengetahuan praktis dan motivasi untuk mengembangkan usaha di sektor pertanian dan peternakan.

**Cek berita dan artikel terbaru di GOOGLE NEWS dan ikuti WhatsApp Channel
Example 120x600