Scroll untuk baca berita
Politik

Tatong Bara Angkat Bicara Soal Dirinya Hengkang dari NasDem

×

Tatong Bara Angkat Bicara Soal Dirinya Hengkang dari NasDem

Sebarkan artikel ini
Tatong Bara saat mesih menjabat sebagai Wali Kota Kotamobagu/Hibata.id
Tatong Bara saat mesih menjabat sebagai Wali Kota Kotamobagu/Hibata.id

Hibata.id – Nama Tatong Bara kembali jadi perbincangan di jagat politik Sulawesi Utara (Sulut).

Mantan Wali Kota Kotamobagu dua periode itu akhirnya buka suara soal kabar hengkangnya dari Partai NasDem dan kepindahannya ke Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Saat ditemui di Kotamobagu, Sabtu (4/10/2025), Tatong menjelaskan bahwa keputusannya keluar dari NasDem sudah lama ia nyatakan secara terbuka.

Ia menegaskan langkah itu tidak ada hubungannya dengan pemilihan gubernur yang mulai ramai diperbincangkan.

“Saya sudah menyampaikan di media, alasan saya keluar dari NasDem tidak ada kaitan dengan pilgub. Setiap partai punya pertimbangan sendiri soal siapa yang akan diusung,” kata Tatong dengan tenang.

Baca Juga:  Rekrutmen KPPS Pilkada Gorut 2024 Resmi Dibuka: Berikut Syaratnya

Bagi Tatong, politik bukan sekadar soal jabatan atau kursi, tapi ruang untuk melanjutkan pengabdian.

Karena itu, ia memilih jalan baru tanpa meninggalkan rasa hormat pada partai yang pernah membesarkannya.

“Saya tidak ingin menarik teman-teman dari NasDem. Tapi kalau ada yang ingin bergabung, mari kita berjuang bersama di PSI. Politik ini soal visi, bukan soal siapa melawan siapa,” ujarnya.

Baca Juga:  Kepemimpinan Mardiono Dinilai Jaga Stabilitas PPP Jelang Muktamar X

Pernyataan itu membuat peta politik Bolaang Mongondow Raya (BMR) kembali dinamis.

Tatong dikenal punya basis dukungan kuat dan pengaruh di akar rumput.

Tak heran, langkahnya banyak dibaca sebagai manuver penting menuju konstelasi politik Sulawesi Utara 2025.

Meski begitu, Tatong menegaskan tidak ada konflik personal atau politik dengan NasDem.

Ia menilai semua pihak punya hak menentukan arah perjuangan masing-masing.

Baca Juga:  Peluang Besar, Pendaftaran Formatur di Muswil PAN Gorontalo 2025 Telah Dibuka

“Saya tetap menghargai NasDem. Partai itu banyak berjasa. Tapi sekarang waktunya melangkah ke babak baru,” tutur Tatong menutup perbincangan.

Dengan gaya tenang dan sikap terbuka, Tatong Bara kembali menunjukkan karakternya sebagai politisi perempuan yang konsisten dan rasional.

Keputusannya meninggalkan NasDem dan membuka pintu ke PSI disebut banyak pihak sebagai bagian dari pembaruan arah politik di Sulawesi Utara.

**Cek berita dan artikel terbaru di GOOGLE NEWS dan ikuti WhatsApp Channel