PIlkada

Apel Gerakan Coklit Serentak Pilkada 2024 di Gorontalo Utara

×

Apel Gerakan Coklit Serentak Pilkada 2024 di Gorontalo Utara

Sebarkan artikel ini
Apel Gerakan Coklit Serentak Pilkada 2024 di Gorontalo Utara/Hibata.id
Apel Gerakan Coklit Serentak Pilkada 2024 di Gorontalo Utara/Hibata.id

Hibata.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo Utara menggelar Apel Gerakan Coklit Serentak sebagai persiapan untuk Pilkada tahun 2024. Kegiatan ini dilaksanakan di beberapa kecamatan yang tersebar di wilayah gorut. Senin (24-6).

Ketua KPU Gorontalo Utara, Sofyan Jakfar, memimpin apel di Kecamatan Ponelo Kepulauan. Di samping itu, Divisi Rendatin Yudhistirachmatika Saleh turut serta dalam kegiatan ini di Kecamatan Tolinggula dan Biau.

Baca Juga: KPU Lantik 465 Pantarlih Se-Kabupaten Bone Bolango

Baca Juga:  KPU Gorut Siapkan Pentas Demokrasi untuk Tingkatkan Partisipasi Pilkada 2024

Kecamatan Sumalata dan Sumalata Timur dipimpin oleh divisi Teknis, Nur Istiyan Harun, dan untuk Kecamatan Atinggola serta Gentuma, apel dipimpin oleh Yanti Halalangi dari divisi SDM.

Sementara itu, di Kecamatan Anggrek dan Monano, dipimpin oleh divisi Hukum, Noval Katili. Kegiatan serupa juga dilaksanakan di Kecamatan Kwandang dan Tomilito, dengan partisipasi Anggota KPU Provinsi Sophian Rahmola didampingi oleh Sekretaris KPU Gorut, Friyanto Hatibie.

Baca Juga:  KPU Gorontalo Utara Gencar Sosialisasi Tingkatkan Partisipasi Pemilih

Sofyan Jakfar, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan langkah awal yang penting dalam mempersiapkan Pilkada tahun ini. Kami berharap partisipasi semua pihak untuk mendukung kelancaran proses demokrasi di daerah kita.

Baca Juga: Makna di Balik ‘Te Uti’, Maskot KPU Gorut Hadapi Pilkada 2024

“Kami bekerja keras untuk memastikan bahwa proses coklit berjalan efektif dan akurat,” ujarnya

Ia menambahkan bahwa tugas kami adalah untuk memastikan setiap data pemilih tercatat dengan baik. Maka dari itu kerjasama antar instansi sangat diperlukan demi kesuksesan Pilkada ini.

Baca Juga:  Ketua KPU Bone Bolango Lantik PAW Anggota PPS di Dua Desa

“Kami memastikan bahwa seluruh proses berjalan sesuai dengan regulasi yang berlaku,” imbuhnya

Apel ini juga dihadiri oleh unsur Pemerintah, TNI/POLRI, Panwascam, PPK, PPS, dan Pantarlih ini bertujuan untuk memastikan kesiapan dan kelancaran proses Pilkada 2024 di Kabupaten Gorontalo Utara.

**Cek berita, artikel dan konten lainnya di GOOGLE NEWS
Example 120x600