Hibata.id – Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Perdagin) Kota Gorontalo akan menggelar pasar murah bersubsidi pekan ini.
Rencananya, pasar murah ini akan dilaksanakan dua kali, sebagai salah satu program utama Dinas Perdagin.
Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Perdagin, Haryono Suronoto, menyampaikan hal tersebut kepada pewarta melalui sambungan telepon seluler pada Senin (17/3/2025).
“Insya Allah pekan ini, pasar murah bersubsidi akan kami gelar dua kali,” ujar Haryono.
Pelaksanaan pasar murah bersubsidi tersebut akan dilakukan di lokasi dan hari yang berbeda.
“Untuk yang pertama, akan kita laksanakan pada Kamis, 20 Maret di halaman Graha Misfalah, untuk warga Kecamatan Kota Tengah dan Utara,” jelas Haryono.
Haryono melanjutkan, pasar murah kedua akan diselenggarakan pada Sabtu, 22 Maret di Lapangan Buladu, yang akan menyasar warga Kecamatan Kota Barat dan Dungingi.
“Di setiap lokasi, kami akan menyiapkan 1.500 paket, sehingga totalnya ada 3.000 paket untuk dua lokasi,” tambahnya.
Setiap paket pasar murah tersebut berisi beras premium 5 kilogram, bawang merah 1/4 kilogram, cabe rawit 1/4 kilogram, gula pasir 1 kilogram, minyak goreng 1 liter, dan telur 10 butir.
“Harga paket ini jika dibeli di pasar bisa mencapai Rp 200 ribu, tetapi di sini kami jual hanya Rp 100 ribu karena sisanya kami subsidi,” ujar Haryono.
Haryono juga menjelaskan bahwa tujuan dari pasar murah bersubsidi ini adalah untuk mengendalikan inflasi menjelang Lebaran Idulfitri dan mengurangi beban warga dalam memenuhi kebutuhan lebaran.
“Kegiatan ini juga telah mendapat dukungan dari Wali Kota Gorontalo, Adhan Dambea,” pungkasnya.