Hibata.id – Menjelang pergantian tahun, penjualan kondom di sejumlah minimarket di Kota Gorontalo meningkat tajam. Beberapa gerai bahkan kehabisan stok akibat lonjakan permintaan dalam beberapa hari terakhir.
Pantauan di minimarket di pusat kota hingga kawasan pinggiran menunjukkan rak kondom kosong atau hanya menyisakan beberapa merek. Peningkatan pembelian mulai terlihat sejak dua hari sebelum malam tahun baru.
“Biasanya penjualan normal saja, tapi dua hari terakhir naik cukup signifikan. Beberapa merek sudah habis,” kata Zaid, pegawai minimarket di Kota Gorontalo, Senin, 29 Desember 2025.
Menurut Zaid, pembeli datang dari berbagai kalangan, termasuk konsumen yang jarang membeli produk tersebut. Sebagian bahkan membeli lebih dari satu kemasan dalam sekali transaksi.
Lonjakan serupa terjadi di minimarket wilayah Kota Timur dan Kota Tengah. Pengelola toko mengaku harus mempercepat pemesanan ulang untuk mengantisipasi tingginya permintaan.
“Stok biasanya bisa bertahan beberapa hari, tapi menjelang tahun baru cepat habis,” ujar pegawai minimarket lainnya.
Seorang warga yang enggan disebutkan namanya mengatakan peningkatan penjualan kondom jelang akhir tahun bukan fenomena baru. Menurut dia, perayaan malam tahun baru kerap diikuti meningkatnya aktivitas sosial masyarakat.
“Setiap tahun selalu begitu. Banyak yang merayakan bersama pasangan, jadi permintaan ikut naik,” katanya.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada laporan kelangkaan di tingkat distributor. Namun, sejumlah minimarket masih menunggu pengiriman ulang untuk memenuhi kebutuhan konsumen.
Peningkatan penjualan kondom menjelang tahun baru kembali menjadi sorotan, sekaligus pengingat pentingnya edukasi kesehatan reproduksi dan perilaku bertanggung jawab di tengah euforia perayaan akhir tahun.












