Hibata.id – Ketua Umum Organisasi Relawan Gerak 08, Revitriyoso Husodo, menyatakan pentingnya peran relawan yang tergabung dalam Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dalam struktur Gerakan Solidaritas Nasional (GSN).
Menurutnya, keterlibatan ini krusial untuk mendukung program-program presiden terpilih hingga akhir masa jabatan.
“Organisasi GSN nantinya memang berada di luar pemerintahan, tetapi tugasnya adalah mengawal dan mensukseskan pemerintahan Prabowo-Gibran hingga selesai. Maka dari itu, kami harapkan relawan TKN Prabowo-Gibran yang telah berjuang di Pilpres kemarin turut terlibat dalam struktur GSN,” ujar Revitriyoso pada Sabtu, 2 November 2024.
Husodo menjelaskan bahwa GSN merupakan transformasi dari TKN Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024. Gagasan pembentukan GSN ini, lanjutnya, merupakan inisiatif Prabowo setelah dinyatakan unggul dalam pemilu. Ia berharap GSN dapat menjadi wadah relawan yang solid dalam mendukung kepemimpinan nasional.
Seluruh Elemen Relawan Dilibatkan
Sebagai aktivis 98, Husodo menekankan pentingnya keterlibatan semua elemen relawan dalam Gerakan Solidaritas Nasional ini. Para relawan pendukung Jokowi dan Prabowo-Gibran di berbagai daerah, dari Sabang hingga Merauke, diharapkan turut berperan dalam struktur organisasi ini.
“Rosan Roeslani disebut-sebut akan menjadi Ketua Umum GSN dan telah dipilih langsung oleh Presiden Prabowo. Hal ini juga merupakan bagian dari permintaan Prabowo agar GSN dapat menjadi wadah yang representatif dan inklusif bagi seluruh relawan pendukung,” ujar Husodo menutup pembicaraan.