Kota Gorontalo

Data 5 Juni 2024: Hewan Kurban di Kota Gorontalo ada 192 Ekor

×

Data 5 Juni 2024: Hewan Kurban di Kota Gorontalo ada 192 Ekor

Sebarkan artikel ini
Kepala Dinas KPP Kota Gorontalo, Sri Yanti Ano saat melakukan pemantauan hewan kurban (Foto: Humas Pemkot Gorontalo)
Kepala Dinas KPP Kota Gorontalo, Sri Yanti Ano saat melakukan pemantauan hewan kurban (Foto: Humas Pemkot Gorontalo)

Hibata.id – Data Dinas Kelautan, Perikanan dan Pertanian (KPP) Kota Gorontalo per tanggal 5 Juni 2024 menyebut, ada 192 Ekor hewan kurban di Kota Gorontalo.

Kepala Dinas KPP Kota Gorontalo, Sri Yanti Ano mengatakan, data hewan Kurban berjumlah 192 ekor didapatkan dari tempat penjualan hewan qurban.

Sri bilang, data 192 ekor hewan kurban itu tersebar di lima kecamatan, yakni; Kecamatan Kota Utara, Kota Timur, Kota Tengah, Dungingi, dan Kota Barat.

Secara rinci, semua hewan kurban itu tersebar di 11 Kelurahan, diantaranya; Kelurahan Dulomo Selatan (5 ekor), Dembe Dua (40 ekor), Dulomo Utara (9 ekor).

Baca Juga:  Kota Gorontalo Wakili Provinsi di Berbagai Lomba HKG PKK ke-52 Tingkat Nasional

Baca juga: Petani Kota Gorontalo dapat Bantuan Pompa Air dari Kementan RI

Kemudian Kelurahan Moodu (35 ekor), Wongkaditi Barat (15 ekor), Wongkaditi Timur (25 ekor), Heledulaa Utara (2 ekor).

“Serta Kelurahan Paguyaman (15 ekor), Tomulabutao (15 ekor), Tuladenggi (25 ekor) dan Dembe Jaya (6 ekor),” pungkasnya.

Sri menjelaskan, pihaknya pun sudah melakukan pemantauan kesehatan kepada semua hewan kurban tersebut di lokasi penjualan

Baca Juga:  Pemkot Gorontalo Gelontorkan Rp 107 Miliar untuk Hapus Kemiskinan Ekstrem

“Saat ini, kami tengah memantau sekaligus mengawasi kesehatan hewan kurban yang akan disembelih pada Idul Adha nanti,” kata Sri.

Ia menambahkan, pengawasan dan pengobatan juga akan berlanjut ke masjid-masjid yang menjadi pusat penyembelihan hewan kurban.

Baca juga: Video Viral BPD dari Bonebol Tak Kebagian Makanan di Hotel Manado

Ia bilang, pemantauan, pengawasan dan pengobatan terhadap hewan kurban tersebut melibatkan tim khusus dokter hewan.

“Kami memiliki tim khusus yang di dalamnya sudah ada dokter hewan, untuk melakukan pemantauan kesehatan hewan kurban di Kota Gorontalo,” tuturnya

Baca Juga:  Serahkan Bantuan Korban Kebakaran, ini Pesan Sekda Kota Gorontalo

Sri mengungkapkan, saat melakukan pemantauan langsung, rata-rata hewan kurban di Kota Gorontalo dalam kondisi sehat dan jauh dari penyakit menular.

“Dalam menjaga kesehatan hewan kurban di Kota Gorontalo, kami memberikan obat cacing untuk hewan dengan jangka waktu, yakni sebulan sebelum penyembelihan,” ungkapnya

“Pemantauan, pengawasan dan pengobatan oleh tim bukan hanya sekali, tetapi rutin sampai tiga hari menjelang Idul Adha,” pungkasnya

**Cek berita dan artikel terbaru di GOOGLE NEWS dan ikuti WhatsApp Channel
Example 120x600