Hibata.id – Situasi politik di Kabupaten Bone Bolango semakin terang bagi pasangan Amran Mustapa dan Irwan Mamesa. Hal itu setelah, Projo (Pro Jokowi) menyatakan dukungannya kepada pasangan ini dalam kontestasi Pilkada Bone Bolango 2024.
Dukungan tersebut menjadi angin segar bagi Amran-Irwan yang semakin hari memperkuat posisi mereka dengan strategi blusukan yang kian intens.
Baca Juga: Pemuda Siap Kerja hingga IRT Berpenghasilan Jadi Misi Amran-Irwan
Dukungan Projo tersebut tidak hanya menjadi simbolis. Surat resmi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Projo dengan nomor 299/SR/DESK.PILKADA/IX/2024 mempertegas keputusan organisasi itu untuk mendukung penuh Amran Mustapa sebagai calon Bupati dan Irwan Mamesa sebagai calon Wakil Bupati Bone Bolango.
Surat ini menyatakan bahwa keputusan tersebut didasarkan pada hasil Rapat Pleno Desk Pilkada Projo.
“Setelah melakukan kajian mendalam, kami melihat ada keselarasan visi, misi, dan program unggulan antara Projo dengan pasangan Amran-Irwan. Ini menjadi dasar kuat bagi kami untuk memberikan dukungan,” tertulis dalam surat yang dikeluarkan DPP Projo.
Baca Juga: Amran-Irwan Bakal Jadi Lawan Tangguh Merlan Uloli di Pilkada Bonebol
Tak hanya berhenti pada dukungan moral, DPP Projo juga telah menginstruksikan kepada Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Projo Kabupaten Bone Bolango untuk segera menjalin koordinasi dengan pasangan tersebut.
Ini dimaksudkan agar persiapan menuju pencalonan Amran-Irwan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bone Bolango periode 2024-2029 dapat berjalan lancar dan terarah.
Dengan Projo sebagai kekuatan politik baru yang mendukung Amran-Irwan, peta politik Pilkada Bone Bolango semakin menarik.
Dukungan politik ini sebagai salah satu sinyal kuat bahwa Amran-Irwan kini menjadi pasangan yang sulit dikalahkan. Selain memiliki basis dukungan kuat dari berbagai elemen masyarakat, dukungan dari Projo memberikan mereka akses ke jaringan politik yang lebih luas.
Termasuk kemungkinan kolaborasi dengan tokoh-tokoh nasional yang memiliki pengaruh besar di tingkat lokal. Projo memang bukan pemain baru dalam percaturan politik Indonesia.
Sebagai organisasi yang sejak awal mendukung Presiden Jokowi, Projo memiliki rekam jejak kuat dalam memenangkan kandidat di berbagai Pilkada. Dukungan terhadap Amran-Irwan tidak hanya bersifat pragmatis. Namun Keselarasan visi dan misi pasangan ini, salah satu alasan utama dibalik dukungan tersebut.
Dengan dukungan yang semakin kuat, Amran Mustapa dan Irwan Mamesa tidak mengendurkan semangat. Justru sebaliknya, mereka siap menghadapi tantangan besar di Pilkada 2024.