Hibata.id – Para petani sawah di Kecamatan Buntulia dan Duhiadaa, Kabupaten Pohuwato, Provinsi Gorontalo, mendesak Dinas Lingkungan Hidup (DLH) segera melakukan penelitian terhadap kualitas air irigasi yang mereka gunakan. Air yang keruh dan diduga tercemar ini tidak hanya berdampak buruk pada tanaman, tetapi juga menimbulkan penyakit kulit pada para petani.
“Kami minta dilakukan penelitian air, karena sering mengalami gatal-gatal,” tegas Abdurahman, salah satu petani, di hadapan rekan-rekannya. Ia menjelaskan, setiap kali beraktivitas di sawah dan bersentuhan langsung dengan air irigasi yang keruh, rasa gatal segera muncul dan terus mengganggu.
Masalah air keruh ini tidak hanya mengancam kesehatan, tapi juga mengurangi hasil produksi pertanian. Abdurahman menyebutkan, racun hama yang dicampur dengan air irigasi tidak lagi efektif. “Racun yang kami pakai untuk menyemprot hama padi tak berefek karena air irigasi tercemar dan keruh,” ujarnya.
Upaya membersihkan sedimentasi di saluran irigasi pun belum membuahkan hasil maksimal. Meskipun endapan sudah diangkat, air yang masuk ke lahan tetap keruh dan kotor sehingga memicu gagal panen berulang. “Sedimentasi sudah diangkat, tapi air yang masuk ke sawah kami tetap keruh. Akibatnya, panen selalu gagal,” tambah Abdurahman.
Kondisi ini semakin memperberat kehidupan ribuan petani yang menggantungkan hidup dari hasil sawah. Pilihan beralih profesi pun sulit dilakukan. Beberapa petani berencana bekerja di sektor tambang, namun terkendala akses jalan yang tidak memadai.
“Mayoritas petani di sini hanya bergantung pada sawah. Kalau pun ada pekerjaan sampingan, biasanya hanya mencari kelapa. Kalau gagal panen terus, bagaimana kami bisa bertahan hidup?” kata Abdurahman.
Para petani berharap pemerintah daerah melalui Dinas Lingkungan Hidup segera bergerak cepat melakukan uji laboratorium kualitas air dan menemukan solusi permanen agar air irigasi kembali layak pakai. Mereka menegaskan, tanpa solusi nyata, ribuan petani akan kehilangan mata pencaharian dan ketahanan pangan masyarakat pun akan terganggu.












