Kota Gorontalo

​​Ini Cara Marten Taha Sukseskan Pemilu 2024

×

​​Ini Cara Marten Taha Sukseskan Pemilu 2024

Sebarkan artikel ini
Wali Kota Gorontalo Marten Taha saat menghadiri rapat forum koordinasi pimpinan daerah (Forkopimda). (Foto: Humas Pemkot Gorontalo)
Wali Kota Gorontalo Marten Taha saat menghadiri rapat forum koordinasi pimpinan daerah (Forkopimda). (Foto: Humas Pemkot Gorontalo)

Hibata.id – Wali Kota Gorontalo Marten Taha memiliki cara sendiri dalam mensukseskan pemilihan umum (Pemilu) pada tahun 2024 yang dilaksanakan secara serentak ini.

Marten menjelaskan, pihaknya sudah membuat berbagai kebijakan agar agenda lima tahunan ini tetap kondusif dan damai. Salah satunya adalah mengaktifkan piket jaga di tiap organisasi perangkat daerah (OPD).

“Sejak tanggal 1 Februari, kami telah mengaktifkan piket jaga di tiap OPD,” kata Marten Taha saat memberikan sambutan di rapat forum koordinasi pimpinan daerah (Forkopimda), pada Sabtu, (10/2/2024).

Tak hanya itu, kata Marten, piket jaga juga diaktifkan di kecamatan dan kelurahan juga ada. Bahkan, katanya, bentuk pengamanan swakarsa dari kesadaran masyarakat (Siskamling) juga kembali diaktifkan.

Baca jugaWali Kota Gorontalo Hadiri Peringatan Isra Miraj di Masjid Al-Marhamah

Bukan hanya itu, Marten Taha juga memberikan dispensasi bagi aparatur sipil negara (ASN) dan tenaga penunjang kegiatan daerah (TPKD) yang terlibat dalam kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS). 

“Tidak hanya itu bapak dan ibu, kami juga telah menetapkan jadwal pelaksanaan tes kesehatan KPPS, demi menjaga stamina mereka hingga pelaksanaan pemilihan umum nantinya,” jelas Marten Taha

“Tiga hari yang lalu dan tadi puncaknya, kami telah melakukan tes kesehatan dan pembinaan kebugaran bagi 3.850 KPPS,” sambungnya

Selain itu, katanya, Pemerintah Kota Gorontalo juga akan menyiagakan ambulance di tiap kecamatan. Ambulance ini, nantinya akan melakukan kontrol di tiap TPS.

“Jika ada KPPS yang kesehatannya drop, langsung akan dilayani,” ucapnya

Meski dihari libur, kata Marten, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Gorontalo juga akan melayani pemilih yang sudah berhak menyalurkan suaranya namun tak memiliki KTP.

“Segala sesuatunya harus diantisipasi. Terutama soal keamanan. Nanti di setiap TPS akan ada kepolisian yang menjaga. Minimal dua sampai dengan tiga orang di setiap tempat yang rawan,” pungkasnya

**Cek berita, artikel dan konten lainnya di GOOGLE NEWS
Example 120x600