Nasional

Pendaftaran CPNS 2024 Dibuka, Berikut Link BKN dan Syaratnya

×

Pendaftaran CPNS 2024 Dibuka, Berikut Link BKN dan Syaratnya

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi Ujian CPNS 2024/BKN/Hibata.id
Ilustrasi Ujian CPNS 2024/BKN/Hibata.id

Hibata.id – Bagi kalian yang ingin mengikuti rekrutmen Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2024 segera mempersiapkan diri. Untuk tahun 2024, peluang yang akan dibuka adalah CPNS dan PPPK.

Azwar Anas Menteri PANRB bilang rekrutmen tahun 2024 ini, akan dibuka pada Mei 2024. Pihaknya akan segera mengumumkan jadwal pelaksanaan tersebut usai melakukan pembahasan teknis dengan seluruh instansi.

Baca Juga: Berikut Syarat Mutlak Kelulusan CPNS 2024 yang Harus Dipahami

“Pelaksanaan seleksi awal ditargetkan bulan Mei, dan bila formasi belum terpenuhi, maka bisa dibuka seleksi berikutnya sampai akhir 2024,” ujarnya melansir dari situs resmi PANRB.

Meski begitu, setiap peserta harus memahami syarat dan langkah untuk mendaftar CASN. Berikut Link BKN dan Syarat yang harus dipenuhi setiap pendaftar.

Syarat yang Dipenuhi

Terdapat beberapa persyaratan umum yang dibutuhkan oleh para pelamar dalam mengikuti rekrutmen tersebut, berikut ini di antaranya:

1. Kartu Keluarga (KK).

2. Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau surat keterangan dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil.

Baca Juga: Seleksi CPNS dan PPPK 2024, Prioritas Lulusan Baru SMA Sederajat

3. Ijazah.

4. Transkrip Nilai.

5. Pas Foto.

6. Swafoto atau Selfie.

7. Dokumen lain yang sesuai dengan ketentuan jenis seleksi dan instansi yang akan dilamar.

Link Pendaftaran

Pendaftaran CPNS dan PPPK biasanya bisa dilakukan melalui situs resmi SSCASN atau melalui link sscasn.bkn.go.id. Lebih jelasnya lagi berikut ini adalah cara mendaftar CPNS:

1. Masuk ke situs resmi SSCASN atau melalui link sscasn.bkn.go.id.

2. Buatlah aku dengan menggunakan NIK atau Nomor Induk Kependudukan.

Baca Juga: Tips Agar Lulus Rekrutmen ASN dan PPPK 2024

3. Setelah itu lakukan login dengan menggunakan NIK sebagai usernamenya dan password yang telah didaftarkan.

4. Kemudian isi biodata dengan lengkap dan akurat.

5. Pilih jenis seleksi formasi instansi serta jabatan yang sesuai dengan pendidikan.

6. Lengkapi dengan benar dan jelas data terkait pendidikan.

7. Unggah dokumen-dokumen persyaratan yang dibutuhkan.

8. Selanjutnya cek kembali kelengkapan data dan dokumen yang diunggah.

9. Cek kartu informasi hingga kartu pendaftaran.

10. Kemudian verifikator informasi akan melakukan verifikasi dokumen pelamar tersebut.

11. Jika dokumen berhasil diverifikasi pelamar yang lolos seleksi administrasi akan dinyatakan lulus dan pelamar bisa mencetak kartu ujian di akun SSCASN.

 

**Cek berita, artikel dan konten lainnya di GOOGLE NEWS
Example 120x600