Parlemen

Pimpinan dan Anggota Deprov Gorontalo Ikuti Bimtek Terkait Pendalaman Peran dan Tugas

×

Pimpinan dan Anggota Deprov Gorontalo Ikuti Bimtek Terkait Pendalaman Peran dan Tugas

Sebarkan artikel ini
DPRD Provinsi Gorontalo saat ikut Bimbingan Teknis (Bimtek) terkait pendalaman peran dan tugas pimpinan dan anggota yang bertempat di Hotel Millenium Jakarta. (Foto: Humas DPRD Provinsi Gorontalo)
DPRD Provinsi Gorontalo saat ikut Bimbingan Teknis (Bimtek) terkait pendalaman peran dan tugas pimpinan dan anggota yang bertempat di Hotel Millenium Jakarta. (Foto: Humas DPRD Provinsi Gorontalo)

Hibata.id – DPRD Provinsi Gorontalo menggelar kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) terkait pendalaman peran dan tugas pimpinan dan anggota, yang bertempat di Hotel Millenium Jakarta, Senin (26/02/2024). 

Kegiatan tersebut, sebagai suatu implementasi Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) RI Nomor 14 Tahun 2018, tentang orientasi dan pendalaman tugas bagi pimpinan dan anggota DPRD Provinsi Gorontalo. 

Ketua DPRD Provinsi Gorontalo Paris Jusuf mengatakan, secara keseluruhan materi yang nantinya akan diterima, berkaitan dengan tugas pimpinan dan anggota DPRD. 

“Harapan kami semua, kegiatan Bimtek ini dapat meningkatkan kapasitas dan kapabilitas dalam menjalankan peran dan fungsi pimpinan dan anggota DPRD Provinsi Gorontalo,” katanya. 

Baca juga: Yuriko Kamaru Sebut Kepentingan Rakyat Lebih Utama

Selain itu, Paris juga menyampaikan, sisa masa jabatan Anggota DPRD Provinsi Gorontalo Tahun 2019-2024 masih menyisakan beberapa agenda yang belum dilaksanakan. 

Kegiatan tersebut diantaranya, Paripurna penyampaian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Gubernur Gorontalo. Kemungkinan, akan diparipurnakan pada tanggal 4 Maret 2025.

“Kegiatan ini terdiri dari 4 materi, sehingga harapannya seluruh peserta dapat mengikuti Bimtek ini dengan baik,” tutupnya. 

Reporter : Reza Saad
**Cek berita, artikel dan konten lainnya di GOOGLE NEWS
Example 120x600