Parlemen

Yeyen Sidiki Respon Laporan Warga Soal Kurangnya Pendamping Pertanian

×

Yeyen Sidiki Respon Laporan Warga Soal Kurangnya Pendamping Pertanian

Sebarkan artikel ini
Yeyen Sidiki Respon Laporan Warga Soal Kurangnya Pendamping Pertanian/Hibata.id

Hibata.id – Warga Desa Bulotalangi Barat, Kecamatan Bulango Timur, Kabupaten Bone Bolango keluhkan kurangnya sinergitas petugas pertanian dalam mendampingi para petani di desa tersebut.

Keluhan itu disampaikan Anton Kadir selaku warga desa yang berprofesi sebagai petani pada Reses Masa Persidangan Kedua Tahun 2023-2024 Daerah Pemilihan (Dapil) II Kabupaten Bone Bolango, Jumat (26/01/2023).

“Masalah yang dihadapi para petani ini kadangkala dari petugas pertanian, kalau padinya bagus para petugas ini turun ke lapangan, tetapi jika padinya terkena hama para petugas tidak ada yang turun ke lapangan,” kata Anton.

Baca Juga: Yeyen Sidiki Serap Aspirasi dan Perjuangkan Keluhan Warga Suwawa Selatan

“Memang teori selalu diberikan ke para petani, namun harus juga ada pendampingan ketika ada masalah-masalah yang terjadi di lapangan,” jelasnya.

Menanggapi keluhan itu, Anggota DPRD Provinsi Gorontalo Yeyen Sidiki menerangkan, bahwa petugas seharusnya melakukan pendampingan. Mulai dari pembajakan sawah hingga pasca panen.

“Khusus dibidang pertanian harus ada pendampingan dan keseriusan dari petugas, sehingga masyarakat benar-benar tahu cara menghadapi masalah-masalah yang ada,”

“Selain itu tentu petugas dan para petani harus ada kerja sama yang baik. Ini menjadi catatan saya untuk bagaimana pemerintah bisa menekan para pendamping pertanian,” tutupnya

Reporter : Reza Saad

 

**Cek berita, artikel dan konten lainnya di GOOGLE NEWS
Example 120x600