Scroll untuk baca berita
Bone Bolango

BLP3G Jadi Program Andalan, Pemprov Gorontalo Fokus Bantu Warga Bone Bolango

×

BLP3G Jadi Program Andalan, Pemprov Gorontalo Fokus Bantu Warga Bone Bolango

Sebarkan artikel ini
Sekda Iwan Mustapa saat mendampingi Wakil Gubernur Gorontalo, Idah Syahidah Rusli Habibie dalam penyaluran Bantuan Langsung Pangan Pemerintah Provinsi Gorontalo (BLP3G) di Kecamatan Bulango Selatan, Rabu (21/5/2025)./Hibata.id
Sekda Iwan Mustapa saat mendampingi Wakil Gubernur Gorontalo, Idah Syahidah Rusli Habibie dalam penyaluran Bantuan Langsung Pangan Pemerintah Provinsi Gorontalo (BLP3G) di Kecamatan Bulango Selatan, Rabu (21/5/2025)./Hibata.id

Hibata.id – Pemerintah Provinsi Gorontalo kembali menyalurkan Bantuan Langsung Pangan Provinsi Gorontalo (BLP3G) tahun 2025 kepada ratusan warga di Kabupaten Bone Bolango.

Program unggulan ini dinilai menjadi bentuk nyata komitmen Pemprov Gorontalo dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama di tengah efisiensi anggaran yang terjadi secara nasional.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bone Bolango, Iwan Mustapa, menyampaikan apresiasi kepada Gubernur Gorontalo Gusnar Ismail dan Wakil Gubernur Idah Syahidah Rusli Habibie atas perhatian penuh terhadap masyarakat Bone Bolango.

Baca Juga:  Aparat Desa dan Kecamatan di Bonebol Harus Punya Jiwa Pelayanan

“Meski ada pemotongan dana dari pusat, termasuk Alokasi Dana Desa (ADD), Gubernur dan Wakil Gubernur tetap konsisten mengalokasikan bantuan terbesar untuk Bone Bolango. Ini menunjukkan bahwa BLP3G adalah bagian penting dari pembangunan daerah,” ujar Iwan saat mendampingi Wakil Gubernur dalam penyaluran bantuan di Kecamatan Bulango Selatan, Rabu (21/5/2025).

Iwan juga menyampaikan bahwa warga penerima bantuan terlihat antusias dan bersyukur. Ia berharap program serupa bisa terus dilaksanakan, tidak hanya oleh Pemprov Gorontalo, tetapi juga oleh Pemerintah Kabupaten Bone Bolango.

Baca Juga:  Konselor Sebaya, Garda Terdepan Cegah Pengaruh Negatif di Bone Bolango

“Beberapa tahun terakhir, kami juga melaksanakan pasar murah baik dari APBD kabupaten maupun hasil kolaborasi dengan lintas sektor. Dampaknya sangat dirasakan oleh masyarakat,” kata Iwan.

Sementara itu, Wakil Gubernur Idah Syahidah menjelaskan, di Kecamatan Bulango Selatan terdapat 141 keluarga penerima manfaat (KPM) yang mendapatkan BLP3G.

“Setiap paket bantuan terdiri dari 10 kilogram beras, 2 liter minyak goreng, 10 butir telur ayam, dan 1 kilogram gula pasir. Jika dihitung, nilai total bantuan per paket mencapai Rp270.572,” jelas Idah.

Baca Juga:  Sebanyak 600 Runners Ramaikan Bonebol Perintis Ten’K

Idah menambahkan, program BLP3G 2025 akan disalurkan secara merata ke seluruh kabupaten dan kota di Provinsi Gorontalo. Tujuannya untuk memastikan pemerataan bantuan sosial dan memperkuat daya beli masyarakat di tengah tantangan ekonomi saat ini.

**Cek berita dan artikel terbaru di GOOGLE NEWS dan ikuti WhatsApp Channel