Hibata.id – Dalam rangka agenda Reses masa sidang kedua tahun 2023-2024, Anggota DPRD provinsi Gorontalo Yeyen Sidiki menemui masyarakat Desa Bondawuna, Kecamatan Suwawa Selatan, Kabupaten Bone Bolango.
Agenda resen ini bertujuan untuk menerima dan mendengarkan langsung keluhan dan aspirasi dari masyarakat Suwawa Selatan, khususnya di Desa Bondawuna.
Dalam sambutannya, Yeyen Sidiki menekankan pentingnya komunikasi dua arah antara masyarakat dengan para pemangku kebijakan dalam hal ini pemerintah.
Baca Juga: Reses di Bone Bolango, Yeyen Sidiki Terima Banyak Keluhan Masyarakat
“Saya hadir di sini untuk mendengar langsung dari bapak ibu semua, apa yang menjadi kebutuhan dan harapan terhadap pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di Suwawa Selatan,” kata Yeyen.
Kedatangan Srikandi Bone Bolango itu, banyak mendapat antusias dari warga. Mereka menyampaikan berbagai persoalan yang mereka hadapi selama ini. Mulai dari infrastruktur yang masih kurang, akses pendidikan dan kesehatan yang terbatas, hingga masalah ekonomi.
Masyarakat mengaspirasikan berbagai hal diantaranya, bantuan untuk para lansia, jembatan yang menghubungkan desa
Bondawuna dan Tulabolo. Selain itu jalan tani lingkungan 4 desa bondawuna, jalan yang rusak hingga bantuan UMKM
“Setiap aspirasi yang disampaikan masyarakat Insya Allah akan dibawa ke DPRD dan akan dicarikan solusi,” kata Yeyen.
Meski begitu kata Yeyen, dirinya tidak akan berjanji, namun akan terus memperjuangkan apa yang menjadi keluhan masyarakat. Apalagi kelurahan itu untuk masyarakat umum.
“Saya tidak akan berjanji, akan tetapi saya wajib memperjuangkan apa yang menjadi keluhan masyarakat Suwawa Selatan,” ia menandaskan.