Daerah

Dr. Azhari Umumkan Beasiswa Pendidikan Tinggi untuk Warga Buton Tengah

×

Dr. Azhari Umumkan Beasiswa Pendidikan Tinggi untuk Warga Buton Tengah

Sebarkan artikel ini
Bupati Buton Tengah, Dr. Azhari, dalam acara syukuran yang digelar di Pantai La Bobo, Kecamatan Mawasangka/Hibata.id
Bupati Buton Tengah, Dr. Azhari, dalam acara syukuran yang digelar di Pantai La Bobo, Kecamatan Mawasangka/Hibata.id

Hibata.id – Pemerintah Kabupaten Buton Tengah (Buteng), Sulawesi Tenggara, siap memberikan beasiswa pendidikan tinggi bagi seluruh warga yang ingin melanjutkan kuliah di Kampus Universitas Negeri Sembilan Belas November (USN) yang berlokasi di Kecamatan Mawasangka.

Program beasiswa ini difokuskan pada lima jurusan strategis, yakni Peternakan, Perikanan, Kelautan, Matematika, dan Kimia. Langkah ini merupakan upaya pemerintah daerah untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) sekaligus mempercepat peningkatan rata-rata lama sekolah masyarakat Buteng.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Bupati Buton Tengah, Dr. Azhari, dalam acara syukuran yang digelar di Pantai La Bobo, Kecamatan Mawasangka, Minggu (13/4/2025).

Baca Juga:  PT GPL Perluas Pasar Global, Wood Pellet Gorontalo Dilirik Jepang

“Saya sudah bertemu langsung dengan Rektor USN Kolaka. Tahun ini, anak-anak Buteng yang mendaftar di lima jurusan itu akan kami berikan beasiswa,” kata Azhari di hadapan warga.

Menurutnya, pendaftaran mahasiswa baru jalur mandiri untuk kampus B USN Buteng akan dibuka dalam waktu dekat. Ia mengimbau warga Buteng yang berada di luar daerah seperti Baubau, Raha, maupun di wilayah lain seperti Kalimantan, untuk segera mempersiapkan diri.

“Segera kabarkan ke keluarga yang ingin kuliah. Kampus USN di Buteng ini dibuka khusus untuk lima jurusan, dan semuanya dapat beasiswa dari pemda,” ujarnya.

Baca Juga:  Bantu Masyarakat Jelang Idul Fitri, Bupati Buton Tengah Gelar Pasar Murah

Lebih lanjut, Azhari mengungkapkan ambisinya untuk menjadikan Kampus B USN Buteng sebagai fakultas mandiri yang terpisah dari kampus induk di Kolaka. Ia menyatakan rencana tersebut akan didukung oleh pihak DPD RI dan Kementerian Pendidikan.

“Nantinya, bersama Wakil Ketua Komite DPD RI Umar Bonte dan Rektor USN, kami akan bersurat ke Menteri Pendidikan agar kampus B di Buteng bisa berdiri sendiri sebagai fakultas,” jelas mantan Rektor USN Kolaka itu.

Jika telah mandiri, kata Azhari, kampus tersebut akan menjadi institusi permanen di Buteng dan tidak dapat lagi ditarik kembali ke kampus induk.

Baca Juga:  Kapolda Gorontalo jalin Silaturahmi dengan Insan Pers, Buruh, hingga Mahasiswa

Di samping itu, Azhari juga mengungkapkan rencana kerjasama dengan Muhammadiyah untuk menghadirkan Kampus Sains dan Teknologi Kesehatan di wilayah Buteng.

“Minggu depan saya diundang ke Muswil Muhammadiyah di Kendari dan akan bertemu Menteri Pendidikan Dasar. Di sana saya akan membicarakan soal rencana kampus ini,” ungkapnya.

Ia berharap, visi-misinya bersama Wakil Bupati Adam Basan untuk menjadikan Buteng sebagai kota santri dan kota pendidikan dapat tercapai dalam dua hingga tiga tahun mendatang.

**Cek berita dan artikel terbaru di GOOGLE NEWS dan ikuti WhatsApp Channel
Example 120x600